Cari Blog Ini

Rabu, 28 November 2012

Cara mencegah Kecelakaan dan Keracunan Bahan Kimia

di laboratorium dapat dicegah jika suatu analisa yang menggunakan bahan kimia dilakukan dengan cermat, penuh kewaspadaan dan hati-hati. Bahan-bahan kimia selalunya lebih banyak yang bersifat racun dan berbahaya daripada yang tidak.
Dengan semakin meluasnya penggunaan bahan-bahan kimia untuk analisa maka kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja dan keracunan bahan kimia menjadi sangat tinggi. Untuk mencegah kecelakaan dan keracunan bahan-bahan kimia saat melakukan analisa kimia maka perlu diperhatikan peraturan-peratuan keamanan dalam laboratorium berikut ini:
  1. Mengetahui dan menyadari akan bahaya setiap jenis bahan kimia yang akan digunakan dalam suatu analisa kimia.
  2. Menyimpan bahan kimia  ditempat yang aman, dalam wadah tertutup dan jangan lupa memberinya label yang berisi nama bahan dan peringatan tentang bahaya yang ditimbulkannya.
  3. Jangan makan atau minum di laboratorium yang menyimpan bahan-bahan kimia berbahaya dan beracun.
  4. Untuk suatu analisa kimia yang menggunakan bahan kimia yang mudah menguap sebaiknya dilakukan di almari asap atau ruangan yang berventilasi cukup.
  5. Memakai pakaian khusus laboratorium dan perlengkapannya seperti masker, kaos tangan plastik dan topi.
  6. Mengetahui secara pasti pertolongan pertama pada kecelakaan dan keracunan bahan kimia serta mengetahui apa yang harus dilakukan apabila terjadi keadaan darurat.
Dengan mengetahui dan memahami cara mencegah kecelakaan dan keracunan bahan kimia yang dapat terjadi dalam suatu analisa kimia di laboratorium diharapkan hal-hal yang berbahaya dan mengancam keselamatan kerja dapat dihindari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar